Bukan Gabriel Jesus, Ini Pemain Man City Target Transfer Utama Chelsea
2 min read

Chelsea menunjukkan minat transfer yang lebih kuat pada pemain Manchester City lainnya ketimbang Gabriel Jesus.
Infotopbola.Piala Dunia – Chelsea tertarik untuk mengontrak penyerang Manchester City Raheem Sterling memilih dia ketimbang rekan setimnya Gabriel Jesus, yang sedang diburu Arsenal, menurut Football Daily.
Setelah gagal bersaing di berbagai kompetisi di musim lalu, The Blues banyak disebut-sebut ingin mendatangkan penyerang baru, terutama dengan Romelu Lukaku diharapkan pergi dengan status pinjaman ke Inter Milan, sebagaimana laporan Fabrizio Romano.
Belakangan ini Chelsea banyak dikaitkan dengan minat pada Gabriel Jesus, yang juga menjadi target transfer serius bagi tim London lainnya Arsenal, tapi ternyata penyerang internasional Brasil itu bukanlah pemain Manchester City yang paling diinginkan manajer Thomas Tuchel.
Laporan dari Football Daily menyebutkan bahwa tim London Barat lebih mengidamkan untuk bisa mengontrak Raheem Sterling, yang kontraknya akan berakhir pada 30 Juni 2023 mendatang dan sejauh ini dia menolak untuk memperbarui kontraknya karena ingin mendapatkan jaminan waktu bermain reguler.
Manchester City baru-baru ini mengontrak Erling Haaland dari Borussia Dortmund dan Julian Alvarez dari River Plate, membuat mantan Liverpool itu bersama Gabriel Jesus bisa kehilangan tempatnya di skuad utama Pep Guardiola dan Chelsea ingin memanfaatkannya untuk transfer.
Raheem Sterling bergabung dengan The Citizens pada musim panas 2015. Dia telah memainkan 339 pertandingan untuk mereka di berbagai kompetisi, menyumbang 131 gol dan 95 assist. Dia telah memenangkan empat gelar Premier League dan lima Piala Liga bersama City. Dia akan membawa banyak pengalaman, keterampilan, dan mentalitas pemenang ke skuad The Blues jika akhirnya benar-benar menyelesaikan kepindahan ke Stamford Bridge.