Ada Minat dari Italia pada Wilfried Zaha, Apa Kata Patrick Vieira?
2 min read

Infotopbola.Piala Dunia – AS Roma melakukan kontak dengan Crystal Palace. Jose Mourinho disebut menargetkan Wilfried Zaha, namun Patrick Vieira langsung memberikan penjelasan.
Sebelumnya, sebuah berita datang mengejutkan dari Italia. TuttoMercatoweb mengklaim bahwa ada kontak antara AS Roma dengan Crystal Palace mengenai transfer Wilfried Zaha ke Serie A.
Klub Liga Italia melihat Zaha sebagai alternatif yang ideal setelah Henrikh Mikhitaryan pergi ke Inter Milan dengan status bebas transfer. Meski berminat dengan pemain internasional Pantai Gading untuk membawanya jelas tidak mudah. Crystal Palace pasti akan melepasnya bukan dengan harga yang rendah.
Alhasil, satu-satunya cara adalah menjual pemain yang ada saat ini dalam tim. Nicolo Zaniolo bisa jadi sumber pendapatan yang besar jika dijual pada bursa transfer musim panas.
Walaupun berita yang tersiar klub Liga Italia serius ingin mengejar pemainnya, namun Patrick Vieira memberikan isyarat Wilfried Zaha tidak akan dijual ke AS Roma.
Kata Vieira dilansir dari romapress.net, bahwa dengan situasi sekarang di bursa transfer semuanya bisa dibuat. Maksudnya, adalah banyak rumor yang terjadi.
Patrick Viera bahkan tak mau menindak lanjuti lebih serius, karena yang dia yakini Wilfried Zaha akan tetap bertahan di Crystal Palace dan menilainya sejauh ini bahagia di klub dengan menantikan kembali kompetisi musim 2022/23 untuk The Eagles.
Sebagai informasi, Zaha terus diberitakan akan hengkang cukup normal. Pasalnya, kontraknya dengan klub sepak bola asal London Selatan tinggal semusim lagi dan sampai sekarang tanda-tanda meneken kontrak baru juga belum ada.
Bidikan AS Roma pada kompetisi 2021/2022 penampilannya juga konsisten di lini depan. Zaha berhasil mengemas 14 gol plus 1 assist dalam 33 penampilan di Liga Inggris.